HEADLINE
Mode Gelap
Artikel teks besar

NasDem Copot Ahmad Sahroni dari Pimpinan Komisi III DPR, Digantikan Rusdi Masse

Jakarta – Fraksi Partai NasDem resmi mencopot Ahmad Sahroni dari jabatannya sebagai Wakil Ketua Komisi III DPR. Pergantian itu tertuang dalam surat bernomor F.NasDem.758/DPR-RI/VIII/2025 yang beredar di kalangan wartawan pada Jumat (29/8/2025).

Surat tersebut ditandatangani oleh Ketua Fraksi NasDem Viktor Bungtilu Laiskodat dan juga Ahmad Sahroni sendiri selaku Sekretaris Fraksi. Dalam keputusan itu, Sahroni dipindahkan menjadi anggota Komisi I DPR.

Posisi Wakil Ketua Komisi III DPR yang ditinggalkan Sahroni kini diisi oleh Rusdi Masse Mappasessu, yang sebelumnya duduk di Komisi IV DPR.

Nama Sahroni sebelumnya menjadi sorotan publik usai pernyataannya soal gaji dan tunjangan anggota DPR yang disebutnya wajar dan tidak perlu dipersoalkan. Legislator asal NasDem itu menilai, uang yang diterima anggota dewan pada akhirnya tetap kembali ke masyarakat dengan cara masing-masing.

Ia juga sempat menyinggung bahwa tunjangan perumahan DPR sebesar Rp50 juta dinilai lebih hemat dibandingkan fasilitas rumah dinas yang memerlukan biaya perawatan jauh lebih besar.

( Ddy )