Iklan

Iklan

Iklan

Samurai Biru Tantang Hong Kong di Laga Perdana EAFF E-1 2025, Siaran Langsung via Live Score EAFF

JurnalExpose
Selasa, 08 Juli 2025, 12:28 WIB Last Updated 2025-07-08T05:28:21Z


Timnas Jepang akan menghadapi Hong Kong dalam laga perdana mereka di turnamen EAFF E-1 Championship 2025, hari ini, Selasa (8/7/2025), pukul 17.24 WIB, bertempat di Yongin Mireu Stadium, Korea Selatan. Jalannya pertandingan dapat dipantau melalui fitur live score di situs resmi EAFF.


Laga ini menjadi penampilan pertama bagi Jepang dan Hong Kong dalam edisi 2025, sekaligus pertandingan kedua di turnamen ini. Melawan tim yang secara peringkat menjadi terlemah, Jepang diprediksi dapat meraih kemenangan mudah.


Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, membawa skuad muda dengan misi membangun regenerasi tim nasional. Dari total pemain yang dibawa, hanya empat nama berasal dari skuad utama Piala Dunia, yaitu Yuto Nagatomo, Kota Tawaratsumida, Mao Hosoya, dan Ryunosuke Sato. Sisanya merupakan pemain muda seperti Tomoya Ando, Sota Nakamura, Yuto Ozeki, dan Shin Yamada, yang berkesempatan mencicipi atmosfer kompetisi internasional.


“Turnamen ini penting bagi perkembangan tim kami. Target kami adalah memenangi seluruh pertandingan dan terus meningkatkan kualitas tim nasional,” ujar Moriyasu dalam wawancara di laman Naver, Senin (7/7/2025).


Timnas Jepang telah mengoleksi dua gelar juara EAFF E-1, yaitu pada edisi 2013 dan 2022, menjadikannya tim tersukses kedua setelah Korea Selatan yang telah meraih lima gelar. Sementara Hong Kong belum pernah mencatatkan prestasi di luar posisi juru kunci sejak debutnya pada 2003.


Pelatih Hong Kong, Ashley Westwood, membawa kekuatan penuh termasuk pemain naturalisasi seperti Nicholas Medeiros, Stefan Pereira, Fernando Augusto, Leon Jones, dan Raphael Merkies. Ia berharap bisa mencuri poin dalam laga pembuka ini.


Kiper senior Hong Kong, Hung Fai Yapp, yang akan mencatatkan laga ke-100 bersama tim nasional, menyatakan timnya siap tampil maksimal.


“Kami akan berusaha mencetak gol ke gawang Jepang. Itu target minimal kami karena kami belum pernah melakukannya di turnamen ini sejak 2003,” ujar Yapp, dikutip dari The Standard, Sabtu (4/7/2025).


Prediksi Susunan Pemain Jepang vs Hong Kong


Jepang (3-4-3):

Keisuke Osako (GK); Yuto Nagatomo, Taiyo Koga, Hayato Araki; Kota Tawaratsumida, Mao Hosoya, Sota Kawasaki, Ryunosuke Sato; Yuki Soma, Taisei Miyashiro, Takuma Nishimura

Pelatih: Hajime Moriyasu


Hong Kong (4-2-3-1):

Hung Fai Yapp (GK); Raphael Merkies, Shinichi Chan, Leon Jones, Tze Nam Yue; Oliver Gerbig, Lok Tan Chun; Fernando Augusto, Walter Soares, Stefan Pereira; Michael Chibuikem

Pelatih : Ashley Westwood


Statistik dan Rekor Pertemuan Jepang vs Hong Kong


Dalam lima pertemuan terakhir, Jepang mendominasi penuh atas Hong Kong dan menyapu bersih kemenangan:


19/07/2022: Jepang 6-0 Hong Kong (EAFF E-1)


14/12/2019: Jepang 5-0 Hong Kong (EAFF E-1)


11/02/2010: Jepang 3-0 Hong Kong (EAFF E-1)


18/11/2009: Hong Kong 0-4 Jepang (Kualifikasi Piala Asia)


08/10/2009: Jepang 6-0 Hong Kong (Kualifikasi Piala Asia)


Terakhir kali Hong Kong menang atas Jepang terjadi 52 tahun lalu, tepatnya pada Kualifikasi Piala Dunia 1974 dengan skor 1-0.


Performa Terakhir Kedua Tim


Lima Laga Terakhir Jepang :


10/06/2025: Jepang 6-0 Indonesia


05/06/2025: Australia 1-0 Jepang


25/03/2025: Jepang 0-0 Arab Saudi


20/03/2025: Jepang 2-0 Bahrain


19/11/2024: China 1-3 Jepang


Lima Laga Terakhir Hong Kong :


10/06/2025: Hong Kong 1-0 India


05/06/2025: Hong Kong 0-0 Nepal


30/05/2025: Hong Kong 1-3 Manchester United


25/03/2025: Singapura 0-0 Hong Kong


19/03/2025: Hong Kong 2-0 Makau


Info Live Score Jepang vs Hong Kong


Pertandingan Jepang vs Hong Kong dalam lanjutan EAFF E-1 2025 akan berlangsung hari ini, Selasa (8/7/2025) mulai pukul 17.24 WIB, di Yongin Mireu Stadium, Korea Selatan.

Pantau hasil pertandingan secara langsung melalui fitur live score di situs resmi EAFF.


Sumber : Tirto.id

Komentar

Tampilkan

Terkini

Iklan

DPRD

+